PENINGKATAN KOMPETENSI DOSEN AKUNTANSI MELALUI PELATIHAN SOFTWARE ACCURATE ONLINE

  • 26 Februari 2022
  • 12:40 WITA
  • Administrator
  • Berita

Program Studi Akuntansi kembali mengadakan pelatihan peningkatan skill dalam ilmu akuntansi berbasis teknologi informasi melalui kegiatan “Pelatihan Intensif Pengoperasian Software Accurate Online”. Kegiatan ini diikuti oleh para dosen, staf, dan mahasiswa Akuntansi di lingkup UIN Alauddin Makassar.

Kegiatan ini diawali dengan sambutan oleh Bapak Dr. Muhammad Wahyuddin Abdullah, SE., M.Si., Ak. selaku Wakil Dekan 1 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam sekaligus membuka acara secara resmi. Beliau sangat mengapresiasi kegiatan ini dengan harapan para peserta serius dalam mengikuti pelatihan sehingga untuk kedepannya sudah bisa mengajarkan software Accurate Online ini kepada mahasiswa. Kemudian ini juga menjadi salah satu bentuk peningkatan sumber daya manusia di lingkup FEBI.

Pelatihan Accurate Online ini dilaksanakan di Ruangan Laboratorium Akuntansi FEBI Lantai 2 dngan mendatangkan instruktur pelatihan dari Devisi Edukasi PT. Ultima Tekno Solusindo (UTS) yang telah memiliki sertifikasi dalam bidang Accurate yaitu Bapak Kota Novia, S.Ak., CAP. dan Bapak Alhazmi Nualam, A.Md., CAP.

Pelatihan dilaksanakan selama 4 hari mulai tanggal 22-25 Februari 2022 dengan rincian hari pertama para peserta terlebih dahulu diminta untuk mendownload software akuntansi Accurate yang dapat diunduh secara free di internet supaya pada saat pelatihan dapat ikut mempraktekkan secara langsung. Kemudian untuk hari kedua dan ketiga membuat database perusahaan dan menginput data transaksi hingga menarik data jurnal dan laporan keuangan. Dan dihari terakhir dilakukan tryout untuk menguji kemampuan peserta pelatihan.

Dari hasil ujian peserta rata-rata mendapatkan nilai 90 yang berarti peserta sudah mampu menggunkan aplikasi accurate online. Peserta yang dinyatakan lulus akan mendapatkan sertifikat dan gelar  Certified Accurate Profesional (CAP) yang dikeluarkan oleh PT Ultima Tekno Solusindo.  



By Raodahtul Jannah