WORKSHOP PERUMUSAN DAN REVIU FEBI; JURUSAN AKUNTANSI SIAP MENCAPAI PENDIDIKAN DAN PENELITIAN GLOBAL

  • 15 Februari 2024
  • 03:55 WITA
  • Administrator
  • Berita

Berita Akuntansi (Beraksi), Makassar-15 Februari 2024. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam melaksanakan kegiatan Workshop Perumusan dan Reviu Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran demi mendukung ketercapaian akreditasi unggul untuk kelima prodi FEBI salah satunya jurusan Akuntansi. Kegiatan ini dilaksanakan di Fourpoint Sheraton Hotel Makassar selama dua hari, 15-16 Februari 2024. kegiatan hari ini dihadiri oleh dekan, wakil dekan, tim KPM dan ketua jurusan dan sekretaris jurusan. Dr. Lince Bulutoding, SE.,M.Si.,AK dan Dr. Mustakim Muchlis, SE.,M.Si.,Ak.,CA turun berpartisipasi dalam perumusan visi dan misi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.
Pada pembukaan workshop hari ini, Dekan FEBI, Dr. Amiruddin K, M.E.I mengatakan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat diselesaikan dengan terbentuknya visi dan misi yang dapat mendukung kelima prodi untuk menuju akreditasi unggul. Semua prodi bersiap untuk menuju unggul dnegan melakukan penguatan di berbagai sisi agar bisa tercapai semua tujuan prodi dalam membangun visi dan misi prodi" sambung wadek 1, Dr. Rahman Ambo Asse.M.Ag.


kegiatan hari pertama ini memiliki dua narasumber, Prof. Dr. Zulfahmi Alwi, M.Ag.,Ph.D dan Prof. Dr. H. Muslimin Kara. S.Ag.,M.Ag untuk meningkatkan pengetahuan peserta dalam menyusun dan perumusan visi misi. Dalam penyusunan visi dan misi , perlu strategi dalam mempersiapkan akreditasi unggul. salah satunya dengan mengawali kata "menjadi" sebagai bentuk ketercapaian yang ingin terpenuhi oleh fakultas dengan berpedoman dari Visi Misi UIN Alauddin Makassar yaitu (menjadi) Pusat peradaban dan Transformasi Ipteks Berbasis Peradaban Islam 2039, ucap bapak Prof. Dr. Zulfahmi Alwi. M.Ag.,Ph.D. Untuk itu harus ada kekhasan yang menggambarkan karakter FEBI dan kelima Prodi" sambung Bapak Prof. Dr. H. Muslimin Kara. S.Ag.,M.Ag.

Menurut Sekretaris Jurusan Akuntansi, Bapak Dr. Mustakim Muchlis, SE.,M.Si.,Ak.,CA "Kegiatan workshop yang diselenggarakan memberikan penyegaran pemahaman mendalam mengenai filosofi visi UIN Alauddin. Sejumlah pemikiran indah tentang masa depan universitas ternyata perlu diinternalisasikan, dimanifestasikan, dan diperkuat dalam visi dan misi fakultas dan jurusan". selain itu Kegiatan ini sangat penting untuk setiap kajur dan sekjur terlibat dalam penyusunan visi dan misi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam agar jurusan akuntansi bisa mengaitkan visi dan misinya dalam mendukung pendidikan dan penelitian yang global, ucap Ketua Jurusan Akuntansi.

Workshop ini diharapkan menjadi momentum untuk menguatkan komitmen bersama dalam mewujudkan visi misi fakultas dan Jurusan. Namun, tantangan-tantangan dalam implementasi kita akui, dan peserta workshop didorong untuk mencari solusi yang inovatif dan efektif.