Berita Akuntansi (Beraksi), Makassar-03 November 2024, Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar terpilih sebagai pelaksana Program Peningkatan Kompetensi Dosen Pemula (PKDP) untuk wilayah timur Indonesia. Program ini berlangsung dari 28 Oktober- 08 November 2024, bertempat di Training Center Hotel Alauddin dan diikuti oleh dosen-dosen pemula dari berbagai wilayah, mulai dari Sulawesi hingga Ambon.
Acara pembukaan yang berlangsung pada hari pertama diresmikan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Kamaluddin Abunawas, M.Ag. Dalam sambutannya, Prof. Kamaluddin menyatakan bahwa PKDP merupakan langkah konkret UIN Alauddin untuk meningkatkan kapabilitas dan profesionalisme dosen baru. "Kami berkomitmen agar dosen-dosen pemula dapat memiliki landasan akademik yang kuat untuk berkontribusi dalam dunia pendidikan tinggi," ujar Prof. Kamaluddin.
Acara ini dihadiri oleh jajaran pimpinan universitas, termasuk Wakil Rektor I dan Wakil Rektor II, Ketua LPM, serta Kepala Pusat (Kapus) dan dosen-dosen dari berbagai penjuru. Jurusan Akuntansi turut berpartisipasi dengan kegiatan tersebut dan masuk dalam kelompok 7 yaitu Roby Aditiya, Farid Fajrin, dan Namla Elfa Syariati.
selama dua hari, dosen-dosen mendapatkan pembekalan mulai dari materi pembelajaran, peningkatan pengajaran, dan pembuatan artikel. akhir kegiatan ini ditutup dengan pengumuman peserta PKDP terbaik. salah satu peserta yang mendapatkan peringkat 2 terbaik yaitu Bapak Roby Aditiya.
PKDP bertujuan untuk memberikan pelatihan intensif yang mencakup peningkatan keterampilan pengajaran, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Dengan berbagai sesi pelatihan dan mentoring, kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat kompetensi dasar dosen-dosen baru, mendukung mereka dalam menghadapi tuntutan akademik dan kemajuan pendidikan di era digital.
setelah kegiatan di Training Center Hotel Alauddin Makassar, kegiatan dilanjutkan secara online selama 4 hari. Pada hari jum'at 09 November 2024, peserta angkatan 7 dan 8 melaksanakan evaluasi dengan pembuatan video pengajar dan artikel.